Rantai pasok yang aman dan dapat ditelusuri

Rantai pasok yang aman dan dapat ditelusuri

Australia berkomitmen untuk menjaga integritas produk-produk daging merah dan ternaknya. Tersedia berbagai standar dan sistem yang ketat untuk melindungi integritas produk. Standar dan sistem tersebut berjalan di bawah naungan program penjaminan kualitas yang diaudit secara independen. Dalam beberapa tahun terakhir, konsumen dalam dan luar negeri semakin banyak menuntut ketertelusuran produk dari asalnya. Dengan sistem-sistemnya yang ketat, Australia memastikan bahwa ketertelusuran daging merah dan ternaknya sangat handal.

SAFEMEAT memastikan bahwa semua pemangku kepentingan di rantai pasok mematuhi seluruh sistem ini, yang terdiri dari:

 

Dapatkan informasi terkait masing-masing sistem di bawah ini

Pertanyaan yang sering diajukan

Sistem Identifikasi Ternak Nasional (NLIS) memastikan bahwa hewan dapat dilacak saat mereka dibeli, dijual dan bergerak di sepanjang rantai pasok. Ternak harus ditandai dengan perangkat NLIS yang disetujui sebelum mereka meninggalkan peternakan, yang memungkinkan pergerakan hewan tercatat pada basis data nasional NLIS. Menghilangkan penanda NLIS merupakan tindakan ilegal.  

Ketertelusuran ternak seumur hidup berarti bahwa setiap ternak dapat dilacak mulai dari kelahirannya di peternakan sampai penyembelihannya. Pergerakan hewan dicatat dalam sebuah basis data sentral nasional yang dapat menyediakan riwayat kehidupan dan mengetahui apakah terjadi kontak dengan hewan lain.

Sistem Identifikasi Ternak Nasional (NLIS) dikelola oleh Integrity Systems Company (ISC). ISC mengelola sebuah sistem dari program jaminan di peternakan, identifikasi hewan, dan ketertelusuran, yang menjamin integritas industri daging merah Australia mulai dari peternakan sampai di piring.

Para produsen, tempat penggemukan sapi, pasar ternak, dan rumah potong hewan bertanggung jawab untuk pemutakhiran basis data NLIS dengan pergerakan ternak. Para pemerintah negara bagian dan teritori mengembangkan undang-undang yang mendukung NLIS dan memantau kepatuhan terhadap persyaratan NLIS.

Untuk informasi tentang persyaratan pelabelan daging di Australia, Anda dapat mengacu pada situs web Standar Pangan Australia Selandia Baru (FSANZ) atau menghubungi Otoritas Higiene Daging yang terdapat di negara bagian Anda.

Referensi

UMPAN BALIK